Belajar memang tidak harus melulu duduk ‘manis’ di kelas atau menghapal buku pelajaran. Melalui berbagai kegiatan yang kreatif dan menyenangkan pun, anak dapat belajar dan hasilnya justru bisa saja jadi lebih maksimal.
Para pelajar SD Ar Rahman Motik, di Setiabudi Jakarta Selatan, misalnya. Mereka diajarkan untuk mengenal, mengetahui cara pembuatan hingga mencoba membuat sendiri kain jumputan dengan sistem ikat dan celup yang sering dikenal juga dengan istilah tie dye atau shibori.